• MAS AL-MUHAJIRIN PANDAN
  • MADRASAH HEBAT BERMARTABAT

MA AL-MUHAJIRIN PANDAN Gunakan Aplikasi E-Learning Madrasah sebagai Media Pembelajaran Daring

Demi menekan penyebaran virus corona atau Covid-19 sesuai yang diinstruksikan berdasarkan surat edaran mengenai pembelajaran daring. MA AL-MUHAJIRIN PANDAN mengunakan Aplikasi E-Learning Madrasah sebagai media pembelajaran daring dengan didukung aplikasi perpesanan WhatsApp sebagai sarana komunikasi antara siswa dan guru. Pembelajaran daring dimulai awal bulan maret 2020 sampai pertengahan bulan mei 2020.

Tantangan terbesar yang dihadapi untuk mengimplementasikan aplikasi E-Learning tersebut adalah kemampuan server (hosting) yang tidak mampu menampung seluruh siswa yang aktif secara bersamaan, sehingga dalam pelaksanaannya dibagi waktunya antar kelas. Selain hal itu, juga ada tantangan dari segi kemampuan mengoperasionalkan aplikasi E-Learning Madrasah ini, baik siswa maupun guru. Namun demikian seiring berjalannya pembelajaran di E-Learning, maka baik siswa maupun guru dengan cepat dapat beradaptasi.

Dengan E-Learning madrasah ini, pembelajaran lebih terstruktur karena dalam elearning ini setiap siswa dan guru MA AL-MUHAJIRIN PANDAN dapat masuk dan mengakses fitur-fitur E-learning Madrasah antara lain Kelas Online, materi pembelajaran, jurnal guru, ujian berbasis komputer (CBT), dan pengolahan penilaian harian.

 

Pembelajaran Daring MA AL-MUHAJIRIN PANDAN

 

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
PELAKSANAAN ASESSMEN MADRASAH BERBASIS KOMPUTER TAHUN PELAJARAN 2022/2023

Tanggal 27 Maret 2023 sampai dengan 6 April 2023, sebanyak 82 Peserta Didik MA Al-Muhajirin Pandan mengikuti Asessesmen Madrasah. Pelaksanaan Asessmen Madrasah Tahun Pelajaran 2022/2023

08/04/2023 12:00 - Oleh admin - Dilihat 242 kali
PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU TAHUN PELAJARAN 2023/2024

Telah dibuka Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Pelajar 2023/2024 pada Madrasah Aliyah Al-Muhajirin Pandan. Program unggulan yang tersedia antara lain: Keterampilan Otomotif, Keterampi

05/03/2023 12:00 - Oleh admin - Dilihat 681 kali
SELEKSI KSM 2021 TINGKAT PROVINSI

Sebanyak dua siswa MA Al-Muhajirin Pandan yang lolos tingkat Kabupaten Kota mengikuti selesksi Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Provinsi, ke dua siswa tersebut yaitu Dian Maryan

19/09/2021 12:00 - Oleh admin - Dilihat 598 kali
IN HOUSE TRAINING (IHT) INOVASI STRATEGI DAN MEDIA PEMBELAJARAN UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PEMBELAJARAN JARAK JAUH

Tanggal 24 Juli 2021 sampai 27 Juli 2021 Kepala Madrasah serta Pendidik MA Al-Muhajirin Pandan mengikuti kegiatan In House Training (IHT) dengan tema Inovasi Strategi Dan Media Pembel

27/07/2021 12:00 - Oleh admin - Dilihat 931 kali
SELEKSI KSM 2021 TINGKAT KABUPATEN KOTA

Sebanyak enam siswa MA Al-Muhajirin Pandan mengikuti selesksi Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kabupaten Kota pada tanggal 21 Juli 2021, ke enam siswa tersebut yaitu Anisa Sri A

21/07/2021 12:00 - Oleh admin - Dilihat 631 kali