MA AL-MUHAJIRIN PANDAN SUKSES LAKSANAKAN UMBK
Seminggu setelah pelaksanaan UAMBNBK tepatnya pada tanggal 16 Maret 2020 sampai dengan tanggal 24 Maret 2020, MA AL-MUHAJIRIN PANDAN sukses melaksanakan Ujian Madrasah Berbasis Komputer (UMBK). Secara umum pelaksanaan UMBK berjalan lancar, sesuai dengan harapan dan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan sebelumnya.
Siswa yang mengikuti UMBK secara keseluruhan berjumlah empat puluh sembilan, baik itu Jurusan Matematika dan Ilmu Alam, maupun Ilmu-Ilmu Sosial. Dalam pelaksanaan UMBK dibagi menjadi dua ruang, ruang satu di Lab Komputer dengan menggunakan Laptop dan jaringan LAN, sementara ruang dua mengunakan jaringan WIFI dengan memanfaatkan smart phone siswa. Pelaksanaan UMBK meliputi semua mata pelajaran kecuali yang telah di UAMBNBK kan yaitu mata pelajaran Al-Qur’an Hadits, Fiqih, dan SKI.
Secara umum pelaksanaan UMBK di Lab tidak jauh berbeda dengan pelaksanaan UAMBNBK, baik itu tampilan dan antarmuka aplikasinya, namun demikian untuk penggunaan pada smart phone ada beberapa kekurangan, antara lain tampilan yang kurang fleksibel terhadap layar smart phone sehingga harus menggunakan tampilan laman web utuh.
Penyekoran hasil UMBK juga berjalan cepat, karena setelah siswa selesai mengerjakan maka hasilnya sudah langsung dapat di print out, sehingga mempercepat proses hasil penilaian dan menghemat waktu.
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
SELAMAT IDUL FITRI 1444 H TAHUN 2023
اللَّهُ أَكْبَرُ اللَّهُ أَكْبَرُ اللَّهُ أَكْبَرُ لَا إلَهَ إلَّا اللَّهُ وَاَللَّهُ أَكْبَرُ الل
PELAKSANAAN ASESSMEN MADRASAH BERBASIS KOMPUTER TAHUN PELAJARAN 2022/2023
Tanggal 27 Maret 2023 sampai dengan 6 April 2023, sebanyak 82 Peserta Didik MA Al-Muhajirin Pandan mengikuti Asessesmen Madrasah. Pelaksanaan Asessmen Madrasah Tahun Pelajaran 2022/2023
PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU TAHUN PELAJARAN 2023/2024
Telah dibuka Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Pelajar 2023/2024 pada Madrasah Aliyah Al-Muhajirin Pandan. Program unggulan yang tersedia antara lain: Keterampilan Otomotif, Keterampi
SELEKSI KSM 2021 TINGKAT PROVINSI
Sebanyak dua siswa MA Al-Muhajirin Pandan yang lolos tingkat Kabupaten Kota mengikuti selesksi Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Provinsi, ke dua siswa tersebut yaitu Dian Maryan
IN HOUSE TRAINING (IHT) INOVASI STRATEGI DAN MEDIA PEMBELAJARAN UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PEMBELAJARAN JARAK JAUH
Tanggal 24 Juli 2021 sampai 27 Juli 2021 Kepala Madrasah serta Pendidik MA Al-Muhajirin Pandan mengikuti kegiatan In House Training (IHT) dengan tema Inovasi Strategi Dan Media Pembel